Veronapictures – Halo sobat Vero! Apa kabar kalian hari ini? Semoga Bahagia selalu ya! Nah kali ini kita mau kasih intip synopsis episode terbaru Bintang Samudera, yuk kita simak di bawah ini.
Baca Juga : Sinopsis Bintang Samudera Eps 49 : Pranoto Mendapat Bukti Mayat Pasha?!
Sinopsis Bintang Samudera Episode 58
Pada episode 57 sebelumnya, Bintang Samudera menceritakan Kayla yang ingin berangkat ke kantor, tiba-tiba datang Adrian langsung memasuki rumahnya dengan keadaan tangan yang terkena luka tembak. Sementara saat Nagita datang ke rooftop rumah sakit, dia dikejutkan oleh semua orang yang sudah berada di sana untuk merayakan ulang tahun Nagita. Kejutan tersebut pun membuat Nagita terharu.
Lalu bagaimana dengan episode 57 hari ini? Simak sinopsisnya di bawah ya.
Dania bergegas menemui Martin dan mengatakan kalau Larissa sudah bertemu dengan Felix lagi lalu mereka kembali berpacaran. Mendengar itu, Martin kaget. Martin langsung menemui Felix yang sedang bersama Larissa dan meminta agar Felix menjauhi anaknya karena sampai kapanpun dia tidak akan merestui hubungan mereka.
Sementara itu kebahagiaan Nagita terusik saat Andra tiba-tiba datang dan mengamuk. Dia pecahkan semua yang ada di sana, termasuk kue ulang tahunnya Nagita. Andra tak sudi Nagita bahagia merayakan ulangtahun sementara hidup Andra sedang hancur. Andra terus menyalahkan Nagita atas apa yang terjadi sama dia.
Akankah Bintang tinggal diam melihat kericuhan yang dibuat Andra? Saksikan Bintang Samudera setiap hari pukul 18.00 WIB hanya di ANTV!