Jika Sobat Vero salah satu penggemar Bollywood, pasti kenal dengan Taapsee Pannu aktris berbakat asal India ini sudah berakting sejak tahun 2010.
Wanita kelahiran 1 Agustus 1987 ini debut dalam film Telugu berjudul Jhummandi Naadam dan saat berakting di film Tamil berjudul Aadukalam tahun 2011 namanya semakin banyak dikenal.
Karirnya yang gemilang membuat Taapsee bisa membintangi setidaknya satu judul film pertahunnya. Apa saja film Taapsee Pannu yang sudah ia mainkan?
Dunki (2023)
Film yang paling baru ini berkisah tentang Hardayal “Hardy” Singh Dhillon yang diperankan Shah Rukh Khan, Balli, Buggu Lakhanpal, Sukhi, dan Manu, sahabat baik yang punya mimpi untuk pergi ke London, Inggris.
Ketika mereka sedang mempersiapkan diri untuk pergi ke London, namun kedala mereka adalah visa atau tiket yang sulit mereka dapatkan, padahal mereka sudah berusaha belajar bahasa Inggris dan mempelajari budaya di sana.
Karena tekad mereka yang kuat akhirnya mereka memutuskan untuk menggunakan jalur masuk ilegal yang disebut “Dunki” untuk sampai ke London. Dunki merupakan rute paling berbahaya yang diambil oleh imigran gelap karena mereka harus melintasi medan yang ekstream seperti sungai deras, hutan lebat, dan ancaman dari hewan liar dan bandar narkoba.
Sekelompok sahabat itu pun tetap jalan terus menghadapi sejumlah tantangan dan mendapat pengalaman hidup yang mengubah segalanya.
Shabaash Mithu (2022)
Ada pula kisah atlet kriket wanita asal India, Mithali Raj yang diperankan Taapsee Pannu. Ia adalah sosok wanita ternama di India dan legendaris. Kala itu olahraga kriket didominasi oleh para pria sehingga sangat sulit bagi wanita untuk menampilkan bakatnya.
Akibat sulitnya persoalan kelas gender, Mithali Raj pun menghadapi rintangan untuk bisa bermain kriket sebagai wanita. Dengan usahanya yang gigih, Mithali Raj berhasil jadi seorang atlet kriket wanita dengan banyak penghargaan. Bahkan, ia berhasil jadi kapten tim Kriket Nasional India.
Haseen Dillruba (2021)
Bercerita tentang pasangan suami istri bernama Rani yang diperankan Taapsee Pannu dan Rishu. Hubungan mereka dimulai dari perjodohan keluarga tapi semua baik-baik saja, hingga suatu hari rumah mereka meledak dan Rishu ditemukan tewas oleh pihak kepolisian.
Polisi pun curiga dan menduga Rani adalah pelaku yang sengaja meledakkan rumah sampai menewaskan sang suami. Apalagi polisi menemukan sepupu Rishu, Neel yang kabur dari rumah usai ledakan terjadi.
Neel pun dianggap punya hubungan spesial dengan Rani alias mereka diyakini telah berselingkuh sehingga punya motif kuat untuk menghilangkan nyawa Rishu.
Thappad (2020)
Berkisah tentang Amrita Sandhu yang diperankan Taapse Pannu dan Vikram Sabharwal yang diperankan Pavail Gulati mereka menikah dengan bahagia dan jadi pasangan mesra. Amrita seorang wanita cantik dan ibu rumah tangga yang baik hingga Vikram terawat dengan baik.
Suatu hari mereka mengadakan pesta di rumah untuk merayakan promosi Vikram yang akan pindah ke London. Namun, Vikram diberitahu bahwa kontrak promosinya dialihkan untuk juniornya yang tidak berpengalaman, tapi punya koneksi dengan bosnya.
Tak terima, dia berdebat dengan atasannya, Rajhans, yang dia tuduh sudah melakukannya sebanyak dua kali.
Ketika Amrita mencoba memecah argumen, Vikram justru menamparnya di depan semua orang. Insiden itu membuatnya terguncang. Hingga ia tersadar ada banyak hal kecil yang tidak adil sebelumnya juga menimpa dirinya.
Perlakuan Vikram yang kasar rupanya tidak sekali itu saja, Hingga akhirnta Amrita mengambil keputusan besar dan berani, untuk menggugat cerai suaminya.
Namun sayang, Amrita dianggap tidak memiliki alasan cukup untuk berpisah dari suaminya. Apakah yang akan terjadi selanjutnya?
Saand Ki Aankh (2019)
Film yang berlatar tahun 1999 ini berkisah tentang dua wanita Chandro yang diperankan Bhumi Pednekar dan Prakashi yang diperankan Taapsee Pannu, merupakan saudara ipar yang tinggal satu atap dengan pasangannya masing-masing.
Mereka punya saudara ipar yang ketat dan ortodoks bernama Rattan Singh dan anak-anak mereka di daerah Uttar Pradesh.
Chandro Tomar dan Prakashi Tomar memang sudah berusia 60 tahun, tapi mereka ingin melakukan sesuatu yang berharga dalam hidup mereka.
Suatu ketika Dr. Yashpal datang ke Desa Johri. Ia meninggalkan profesinya dan memulai jadi penembak profesional.
Anak perempuan Chandro Tomar yaitu Shefali juga ingin berlatih menembak. Namun, Rattan tidak memberikan izin pada mereka.
Karena keinginan yang kuat Chandro Tomar mencoba menembak dan secara mengejutkan, dia mencapai hits bullseye.
Yashpal mengatakan Chandro bisa jadi seorang profesional. Prakash pun bergabung dan ternyata dia juga penembak ahli, Yashpal mendorong mereka untuk mengasah keterampilan dengan jarak tembaknya.
Selanjutnya mendorong mereka agar ikut serta dalam kompetisi menembak yang diadakan di daerah Chandigarh. Namun, mereka tidak pernah keluar desa, jadi mereka khawatir pada awalnya, tapi akhirnya mereka setuju.
Mereka mengelabui suami dan Rotan untuk pergi menuju kompetisi di mana Prakash muncul pertama dan Chandro yang kedua.
Dalam waktu singkat, mereka memenangkan banyak turnamen. Mereka melakukan hal tersebut sambil tetap jadi ibu rumah tangga yang baik tanpa ketahuan.
Hingga saudara perempuan Tomar dipaksa menjelaskan yang sebenarnya terhadap Rattan. Apakah yang akan terjadi? Apa rahasia mereka akan terbongkar?