Barbie Movie kini tengah menjadi topik hangat di internet. Selain karena baru saja tayang di bioskop Tanah Air, film live-action ini juga naik daun karena pengakuan salah satu pemeran utamanya, Ryan Gosling, baru-baru ini.
Dalam sebuah video promosi yang dibagikan di akun Twitter Barbie (@barbiethemovie), Ryan Gosling mengatakan bahwa baju yang dipakai Ken dalam salah satu adegannya terinspirasi dari Jimin BTS.
“Hai Jimin, Ryan Gosling di sini. Aku lihat pakaian Anda di ‘Permission to Dance’ sama dengan pakaian Ken di film Barbie. Aku harus mengakui bahwa Anda menggunakan gaya itu lebih dulu dan terlihat sangat bagus,” kata Ryan Gosling, dikutip dari video yang diunggah Twitter resmi @barbiethemovie.
Sebagai pemeran Ken, Ryan merasa bertanggungjawab untuk mengatakan hal itu. Pasalnya, kemeja hitam bernuansa koboi yang digunakan Ken sangat identik dengan pakaian yang dikenakan Jimin dalam video musik Permission to Dance.
Mulai dari motif bunga pada bagian dada, fringes putih yang menjuntai di bawahnya, hingga slayer pink sebagai aksesori pada leher. Penampilan Jimin dan Ken bisa dikatakan 11-12.
Menariknya, dalam video yang sama Ryan juga mengatakan akan memberikan hadiah sebagai permintaan maaf telah mencuri gaya anggota boy group BTS. Aktor kelahiran Australia itu sudah menyiapkan gitar hitam bertuliskan “Ken” untuk Jimin.
“Ken punya prinsip secara tersirat bahwa ketika ada orang lain yang gayanya lebih keren dari dia, orang itu harus menerima barang paling berharga milik Ken,” ujar Ryan.
Sontak pernyataan Ryan membuat gaduh warganet khususnya para K-Popers. Tweet tersebut dibanjiri retweet, likes, serta komentar yang tampaknya lebih banyak berasal dari penggemar Jimin atau BTS:
“Aku tidak tahu betapa besar dunia membutuhkan bromance Jimin x Ryan Fosling, tapi ini dia 😍💜,”
“TIDAK SABAR MELIHAT REAKSI MIMI! DIA PASTI AKAN SANGAT BAHAGIA 😭“
“JIMIN KAMU AKAN SELALU TERKENAL”
“Park jimin ken di dunia nyata”
“Jimin perlu melihat ini sekarang. The Notebook juga salah satu film favoritnya🥺💜 Barbie dan Jimin juga”
Sinopsis dan deretan bintang yang terlibat dalam film Barbie
Barbie Movie merupakan versi live-action dari film animasi dengan judul yang sama. Film besutan Warner Bros. bergenre komedi romantis ini disutradarai Greta Gerwig, diperankan oleh Margot Robbie dan Ryan Gosling sebagai Barbie dan Ken.
Selain Robbie dan Ryan, Barbie juga diperankan oleh deretan bintang papan atas. Mereka antara lain Dua Lipa, Kate McKinnon, Alexandra Shipp, hingga Ritu Arya yang berperan sebagai Barbie dengan profesi yang berbeda-beda. Aktor Marvel Simu Liu juga ikut berperan, bersama Scott Evans, hingga John Cena sebagai versi lain dari Ken.
Film Barbie akan membawa penonton masuk ke dalam dua dunia, yaitu dunia nyata dan Barbie Land. Selama berada di Barbie Land, semua orang tampak seperti boneka Barbie. Mereka selalu berjinjit karena itu adalah hal yang umum bagi mereka. Barbie juga selalu tampil dengan ekstravaganza dengan cahaya berkilauan.
Namun, suatu hari, semuanya berubah ketika kaki Barbie tiba-tiba menjadi datar, tidak lagi berjinjit. Dia juga kehilangan kemampuan untuk terbang dengan kilauan saat mengganti pakaian atau meninggalkan rumah.
Akibatnya, Barbie diusir dari Barbie Land karena dianggap tidak normal. Barbie kemudian memutuskan untuk meninggalkan tempat itu bersama Ken dengan menggunakan mobil merah muda untuk pergi ke dunia nyata.
Di sana, mereka menemukan kegembiraan dan juga tantangan hidup di antara manusia. Meskip begitu, ada beberapa orang yang menyadari keberadaan Barbie.
Barbie bertemu dengan seorang ibu bernama Gloria, yang memiliki seorang anak bernama Sasha. Gloria adalah seorang wanita karier yang sangat lelah dengan aktivitas sehari-harinya.
Suatu hari, dia mulai bermain dengan Barbie dan mulai mengenalinya dengan lebih dalam. Namun, keanehan dan ketidaksempurnaan Barbie tersebut ternyata membuat Gloria berpikir lebih dalam.