Apakah ada Sobat Vero yang masih mumet perkara urusan skripsi? Tenang loh zaman semakin modern, ada banyak jalan menuju lulus cumlaude!
Salah satu caranya bisa dengan kalian coba buka-buka akun konten kreator yang konsen terhadap isu skripsi agar skripsi kalian lancar dan lebih terarah. Masih gak nemu konten creator yang asik? Ada beberapa yang kami rangkum nih buat Sobat Vero.
Wiwi Fauziah @Wifau
@wifau Gara-gara tiktok, skripsi kamu bisa cepet selesai. Apalagi lohat video ini sampai akhir #TikTokImpact ♬ original sound – Wiwi Fauziah | Tips Kuliah – Wiwi Fauziah| Kuliah & Karir
Konten kreator satu ini cukup rinci membahas persoalan seputar skripsi, mahasiswa baru hingga tips-tips menjawab pertanyaan ketika sidang dan masih banyak lain yang bisa kalian pelajari di sana.
Ada juga beberapa trik yang ia bagikan agar kalian mengerjakan skripsi auto lulus, mulai dari bagaimana judul skripsi mudah di ACC dosen, tips buat PPT untuk kebutuhan seminar proposal, bahkan ia bocorkan AI yang khusus untuk membantu skripsian kalian selesai lebih cepat.
Wiwi juga tak lupa membagikan tips atau hack berguna lainnya, seperti cara mencatat materi kuliah agar mudah diingat dan dibaca kembali, tips untuk para mahasiswa baru, bahkan Wiwi kerap membagikan info beasiswa, lowongan kerja dan juga part time.
Ginanjar Rahmawan @ginanjarrahmawann
@ginanjarrahmawann Pusing Bab 1? Cobain cara ini. #tips #skripsi #tesis #disertasi #dosen #kuliah #kampus #mahasiswa #metopen #belajaryuk ♬ suara asli – Dr. Ginanjar Rahmawan – Dr. Ginanjar Rahmawan
Kebetulan konten kreator satu ini adalah salah satu dosen di STIE Surakarta, Ginanjar adalah dosen Marketing yang kerap membagikan tips dan trik bagi para mahasiswa yang akan menghadapi skripsi.
Ia membagikan konten edukasinya dari instragram miliknya @ginanjarrahmawan dan juga TikTok @ginanjarrahmawann.
Menariknya Ginanjar selalu memberikan cara yang mudah untuk merumuskan hipotesis riset, cara membuat judul riset, cara analisa data kualitatif bahkan ia memberi ide sejumlah judul skripsi.
Secara rinci, Ginanjar juga membedah skripsi pada setiap bab, dan tak lupa dia juga mencoba membedah skripsi beberapa tokoh publik dan menjelaskan bedanya teori yang digunakan pada skrispsi kuantitatif dan kualitatif.
Ezra Al-Fatah @ezraalfatah
@ezraalfatah Presentasi seminar skripsi kamu berapa slide?, yuk diskusi di komentar kalau masih ada kendala selama skripsian✨, #skripsi #kuliah #tugasakhir #infokuliah #mahasiswaindonesia ♬ Dj Gamm Gamm Piri Slow – DJ BAHBUS
Konten kreator yang satu ini juga seorang penulis buku loh Sobat Vero, bahkan buku-buku karya Bang Ez sapaan akrabnya, membahas tentang persoalan skripsi.
Jadi Bang Ez memang sosok paling tepat untuk kalian tanyakan persoalan seputar skripsi. Semua konten di Tik Tok-nya saja berisikan cara membuat judul, membedah buku untuk skripsi, bahkan bocoran-bocoran apa saja yang bisa dan tidak bisa kalian lakukan saat berhadapan dengan pembimbing.
Ada juga beberapa konten yang memberi tips dalam penulisan skripsi dengan cukup rinci, dari bagaimana cara mengutip UU untuk kebutuhan skripsi, atau mengetup jurnal dengan benar. Bang Ez juga membagikan beberapa rekomendasi website jurnal internasional yang bisa kalian gunakan sebagai referensi tambahan dalam membuat skripsi.
Tyas Nastiti @tyasnastiti
@tyasnastiti Oke, sudah saatnya nulis proposal skripsi… gimana kabar proposal skripsi kamuu? 🥹🥹🥹 jangan lupa cek Series Kelas Mba Yas di tautan video ini 👌🏼 #tipsmbayas #tiktokpintar #samasamabelajar ♬ original sound – MBA YAS
Masih kurang? Ada lagi nih konten kreator yang juga seorang dosen DKV di Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI). Biasa disapa Mba Yas, konten kreator satu ini senang membagikan seputar skripsi dan masalah perkuliahan.
Mba Yas juga beberapa kali membuka kelas virtual bertajuk Proposal Skripsi 101, yang membantu kalian bisa menyelesaikan proposal skripsi dalam waktu singkat.
Tak jarang ia membagikan cara-cara bagaimana memprotes nilai pada dosen, bagaimana memberi kritik dan saran pada dosen, hingga beberapa konten yang merupakan hasil dari pengalaman pribadinya saat menghadapi mahasiswa yang susah diatur atau bahkan tak pede dengan judul skripsinya sendiri.
Ira Mirawati @buiramira
@buiramira Nomor 3 jangan dilewatkan 😁. Btw, di mana aja yang sekarang sedang banyak asap? Semoga segera hujan dan berkurang ya…. #bersamabergerakberdaya #untukmubumiku #karhutla ♬ original sound – ira mirawati
Mungkin kalian sudah tidak asing dengan Bu Ira, dosen FIKOM Universitas Padjajaran ini memang punya pembawaan yang segar saat menyampaikan sejumlah tips dan trik di setiap kontennya.
Ira Mirawati ini kerap membagikan cara penulisan skripsi yang benar, mulai dari penulisan gelar dosen, cara yang bisa dilakukan jika naskah skripsi salah bahkan Bu Ira memberitahu perbedaan tulisan latar belakang di skripsi kuantitatif dan kualitatif.
Tidak lupa Bu Ira juga kerap membagikan tips saat akan menghadapi sidang, seminar proposal dan juga saat presentasi di depan kelas. Sebagai dosen, Bu Ira juga kerap menceritakan apa yang jadi alasan dosen marah misalnya, atau apa yang membuat dosen tidak memperhatikan presentasi kalian, dan kalian harus berbuat apa.
Bagus Yusron @bagus.ya
@bagus.ya yang skripsi nya acak-acak an tonton ini sampe abis ya! #skripsi #tipsskripsi #mahasiswa #lifehacks #foryouacademy #semuabisaditiktok ♬ original sound – Bagus Yusron
Agak berbeda dari konten kreator sebelum-sebelumnya, Bagus ini memang tidak membahas sepenuhnya soal skripsi, tapi dia cukup banyak membagikan cara memperbaiki penulisan skripsi hingga mencari jurnal yang sesuai dengan skripsi kalian menggunakan AI.
Ia bahkan sering memperlihatkan cara-cara otomatis menggunakan AI mulai dari mencari judul skripsi, membuat lembar kesimpulan cara cepat, dan bahkan membeberkan rahasia-rahasia cara termudah agar proses perkuliahan kalian semakin ringan.
Gimana Sobat Vero, udah gak akan buntu dan stres lagi nih untuk mengerjakan skripsi, semangat terus!