Veronapictures – Halo sobat Vero! Apa kabar kalian hari ini? Semoga Bahagia selalu ya! Nah kali ini kita mau kasih intip sinopsis episode terbaru Suami Pengganti yuk kita simak di bawah ini.
Baca Juga : Sinopsis Suami Pengganti 1 Maret 2023 : Saka Menemukan Cincin Ariana, Galvin Galau
Sinopsis Suami Pengganti Episode 361
Pada episode 360 sebelumnya, Suami Pengganti menceritakan Galvin yang membela Ariana saat disindir Celine akan perhatiannya yang terlalu berlebihan pada Saka. Di sisi lain, Choky mengira Saka mengkhianatinya karena melihat handphone Saka berbunyi. Sementara Ariana mendapati Galvin dengan Riri yang sedang berpegangan tangan.
Lalu bagaimana dengan kelanjutan episode 361 hari ini? Simak sinopsisnya di bawah ya.
Dengan sengaja Dion meminta Dante untuk bertemu. Namun Dante meminta satpam untuk mengikuti mobilnya dan menghubungi polisi. Tiba di lokasi, ternyata Dante dihajar beberapa orang suruhan Dion hingga tak sadarkan diri.
Sementara Anjani melabrak Wijaya karena telah mencelakai Dante. Wijaya kaget dari mana Anjani tau, namun Wijaya terus mengelak.
Di sisi lain, Ariana menegaskan kepada Riri agar tidak ikut campur dalam kehidupan Galvin. Namun Riri menyampaikan bahwa Ariana sudah membuat Galvin tidak nyaman dan dengan siapa Galvin bisa bercerita.
Akankah Dion dapat ditangkap? Bagaimana perselisihan Ariana dengan Riri selanjutnya? Saksikan Suami Pengganti setiap hari pukul 20.00 WIB hanya di ANTV Ramee!