Sinopsis Putri Duyung Dan 1001 Keajaiban Episode 50 : Kampung Pemulung Kebakaran, Mantra Putri Berguna.

Putri Duyung Dan 1001 Keajaiban

veronapictures – Halo sobat Vero! Apa kabar kalian hari ini? Semoga Bahagia selalu ya! Nah kali ini kita mau kasih intip sinopsis episode terbaru Putri Duyung dan 1001 Keajaiban, yuk kita simak di bawah ini.

Ratu yang terus diserang kartu api mulai melemah. Kelly terus melemparkan kartu apinya tapi tidak mengenai Ratu ataupun Putri. Serangan kartu Kelly malah mengenai ranting, daun-daun, papan kayu bahkan plastik yang mulai kebakar. Akibatnya kampung pemulung mengalami kebakaran hebat. Kelly yang menyadari kesalahannya membuat kampung pemulung terbakar, mengajak Bocil melarikan diri daripada di serang warga kampung pemulung. Setelah Bocil dan Kelly melarikan diri. Ratu dan Putri mendengar teriakan minta tolong dari Yoyo, Ilham dan Rini. Rupanya mereka masih terjebak didalam gang di kampung pemulung yang sedang dilanda kebakaran. Ratu dan Putri panik mencari asal suara mereka.
Persaingan Yuli, Een dan Subangkit untuk mendapatan perhatian dari Ariel, masih terus terjadi. Dengan berbagai cara mereka lakukan agar Ariel jatuh hati. Sementara situasi kebakaran di kampung pemulung semakin mengkhawatirkan. Kobaran api semakin menjalar, Putri semakin mencemaskan teman-temannya. Tiba-tiba kalung kerangnya menyala dan bergetar, petanda ada panggilan dari Ratu. Putri menerima video call dari Ratu. Ratu yang berada di tempat lain, menyuruh Putri menghafalkan mantra yang dia ucapkan. Putri membacakan mantra. Bersamaan dengan itu, air laut meterangkat ke atas awan. Awan jadi mendung dan turunlah hujan yang cukup deras. Turunnya hujan membuat kobaran api menjadi padam. Para warga, termasuk Yoyo cs senang.