Sinopsis Film Insidious: The Red Door Hingga Nama Peran Pemainnya

Insidious: The Red Door sendiri telah resmi tayang di bioskop Indonesia pada Rabu (12/7/2023). Seperti pada saga sebelumnya, film ini masih dibintangi oleh Patrick Wilson, Rose Byrne, Ty Simpkins, dan Lin Shaye.

Film horor fenomenal ini mengisahkan 10 tahun yang lalu. Untuk mengetahui sinopsis Insidious: The Red Door beserta para pemerannya, simak uraian di bawah ini

Sinopsis Insidious: The Red Door

Film ini dimulai dengan penutupan mata batin Josh dan Dalton. Langkah itu dilakukan agar memperoleh ingatan dunia lain The Further.

Kemudian sekuel berpindah ke 10 tahun kemudian. Waktu itu, keluarga Lambert berkumpul di pemakaman ibu Josh, Lorraine.

Diketahui bahwa Lorraine selama ini tinggal bersama Josh usai sang putra bercerai dengan Renai. Usai pemakaman, Renai meminta Josh bertemu Dalton karena akan masuk kampus.

Dengan minatnya sendiri yang telah ada sejak kecil, Dalton memutuskan untuk mendalami jurusan seni rupa. Namun, Josh sedikit keberatan untuk memenuhi permintaan tersebut.

Pasalnya, Josh diketahui memiliki aktivitas kampusnya cukup padat. Namun, Josh tetap menuruti perkataan Renai dan menghubungi Dalton untuk mengantarnya ke kampus.

Awalnya Dalton menolak. Namun Josh mampu membujuk Dalton sehingga menyetujui ajakan Josh.

Di satu momen, saat Dalton mengikuti kelas filosofi seni dirinya diminta menyelami memori dan pengalamannya oleh Profesor Armagan yang merupakan pengampu kelas tersebut.

Tanpa diduga, Dalton malah membuka akses yang sudah ditutup sejak 10 tahun yang lalu itu. Sementara di tempat lain, Josh kerap lupa dan berhalusinasi.

Josh pun merasa adanya gangguan makhluk halus yang perlahan membuka kenangan masa lalu. Dalton dan Josh pun akan menghadapi makhluk halus yang telah menjadi musuh mereka sejak lama.

Dendam 10 tahun lalu akan diangkat kembali dalam kisah ini. Film Insidious: The Red Door pun menyajikan petualangan keduanya menang dari permasalahan tersebut.

Daftar Pemeran Insidious: The Red Door

  • Ty Simpkins berperan sebagai Dalton Lambert
  • Patrick Wilson berperan sebagai Josh Lambert
  • Rose Byrne berperan sebagai Renai Lambert
  • Sinclair Daniel berperan sebagai Chris Winslow
  • Hiam Abbas berperan sebagai Profesor Armagan
  • Andrew Astor berperan sebagai Foster Lambert
  • Juliana Davies berperan sebagai Kali Lambert
  • Steve Coulter berperan sebagai Carl
  • Peter Dager berperan sebagai Nick
  • Justin Sturgis berperan sebagai Alec Anderson
  • Joseph Bishara berperan sebagai Demon
  • David Call berperan sebagai Smash Face
  • Stephen Gray berperan sebagai anak yang sakit
  • Robin S. Walker berperan sebagai Supervisor Robbins
  • Leigh Whannels berperan sebagai Specs
  • Angus Sampson berperan sebagai Tucker
  • Lin Shaye berperan sebagai Elise Rainier
  • Bridget Kim berperan sebagai Sorority Girl

Urutan Menonton Franchise Film Insidious

Berikut urutan menonton film Insidious:

  1. Insidious: Chapter 3 (2015)
  2. Insidious: The Last Key (2018)
  3. Insidious (2010)
  4. Insidious: Chapter 2 (2013)
  5. Insidious: The Red Door (2023)