Veronapictures – Halo sobat Vero! Apa kabar kalian hari ini? Semoga Bahagia selalu ya! Nah kali ini kita mau kasih intip synopsis episode terbaru Bintang Samudera, yuk kita simak di bawah ini.
Baca Juga : Sinopsis Bintang Samudera Eps 16 : Bintang Jujur Ke Nagita Soal Perasaanya
Sinopsis Bintang Samudera Episode 28

Pada episode 27 sebelumnya, Bintang Samudera menceritakan Glenn yang salah memberitahu Danu kalau ternyata Rahel datang ke acara pernikahan bersama ayahnya, bukan bersama pasangannya. Sementara Bintang melihat Brama di tengah-tengah keramaian acara. Bintang pun mengikuti Brama hingga sampai di depan gedung kosong yang terbengkalai. Brama yang bersembunyi melihat Bintang dengan sinis sambil membidik senjatanya ke arah Bintang.
Lalu bagaimana dengan episode 28 Bintang Samudera hari ini? Simak sinopsisnya di bawah ya.
Keesokan harinya, dokter David mengumpulkan Nagita, Inggit dan Kevin untuk menugaskan mereka ke sebuah desa kecil Bernama Togolali. Di sana, para warganya mengalami keracunan hebat dan muntah-muntah hingga terancam mengalami gagal ginjal.
Di sisi lain, Danu melaporkan perihal kasus Aditya ke Pranoto sekaligus membahas soal pergerakan Brama bersama Rudi. Rudi melaporkan patroli menangkap kapal di selat malaka berisi wanita-wanita yang akan dijual ke Jakarta. Mereka curiga itu ada hubungannya dengan kejahatan dan organisasi Brama.
Sementara Maya tanpa sengaja dengar Nagita cerita ke Inggit perihal rencananya makan malam dengan Bintang. Maya langsung memberitahu informasi tersebut ke Andra. Andra geram dan pastikan akan gagalin acara makan malam itu. Maya senyum sinis.
Akankah rencana Andra menggagalkan makan malam Bintang dengan Nagita berhasil? Saksikan Bintang Samudera setiap hari pukul 17.30 WIB hanya di ANTV!