Setelah melalui perjalanan panjang tahap pra-produksi, akhirnya Verona Films resmi mengumumkan bahwa GETIH ANAK siap untuk diproduksi dan diangkat ke layar lebar, Jumat, (25/4) melalui akun resmi Produser Verona Films, Titin Suryani.
Dalam unggahan tersebut Produser Verona Films menyatakan ketertarikannya pada salah satu thread viral di X (yang sebelumnya disebut Twitter) milik akun Mitologue. Thread tersebut mengangkat kisah nyata tentang orang tua yang dengan tega menumbalkan anaknya sendiri untuk bisa melunasi utang-utangnya.
Thread tersebut hingga berita ini dirilis sudah mencapai 3.8 Juta pembaca dengan lebih dari 20 ribu likes. Dengan viralnya thread tersebut, Produser Verona Films sangat tertantang untuk memvisualisasikannya. Selain itu, Produser Verona Films juga menangkap adanya kekuatan dan kedalaman pada cerita thread tersebut yang memang mengkombinasikan antara horor sekaligus drama keluarga.
Saat ini, skenario GETIH ANAK yang ditulis oleh Titien Wattimena dan tim Creative Verona sudah ditahap draft final, dan akan memasuki tahap produksi. Nah, siapa kira-kira sutradara dan pemain yang akan membintangi film Getih Anak? Ikutin terus update-nya ya, Sobat Vero di website dan seluruh akun sosial media Verona Films juga Verona Pictures!