Film Yang Dilarang Tayang Di Beberapa Negara

Setiap negara pasti memiliki Lembaga sensor untuk menyeleksi film-film yang masuk kenegaranya, film dilarang untuk tayang di beberapa negara bisa terjadi karena beberapa alasan,seperti perbedaan norma budaya, konten sensitif, dan kebijakan pemerintah.

Simak daftar film yang dilarang tayang di beberapa negara beserta alasannya di bawah ini yuk Sobat Vero!

 

  • The Texas Chain Saw Massacre (1974)  

The Texas Chain Saw Massacre adalah film klasik yang banyak diminati penggemar horor di urutan teratas pada daftar mereka. The Texas Chain Saw Massacre, dilarang penayangannya di beberapa negara seperti Jerman, Brasil, dan Singapura. Alasannya adalah karena film tersebut menampilkan seorang pembunuh berantai bernama Leatherface dengan adegan-adegan brutal dan sadis.

 

  • A Clockwork Orange (1971)

A Clockwork Orange, yang dicekal di beberapa negara, karena menghadirkan adegan-adegan sadis dan kriminal seperti pencurian, pemerkosaan, dan kekerasan. Tokoh utama dalam film ini juga memiliki ketertarikan pada kekerasan.

 

  • The Last Temptation of Christ (1988)

The Last Temptation of Christ, film yang dilarang di beberapa negara, menggambarkan kehidupan Yesus Kristus dengan cara yang dianggap berlebihan dan menghina agama Kristen. Film ini memicu kemarahan umat Kristen karena menampilkan Yesus terlibat dalam aktivitas seksual.

 

  • A Serbian Film (2010)

A Serbian Film, yang dluncurkan pada 2010, merupakan sebuah film dengan genre horor, misteri, dan thriller. Saat pertama kali dirilis, film ini dilarang tayang di 46 negara karena mengandung konten sadis, termasuk adegan kekerasan seksual eksplisit terhadap anak-anak.

 

  • The 120 Days of Sodom (1975)

Salo or The 120 Days of Sodom, sebuah film yang keluar pada 1975 menghadapi penolakan dalam pemutaran di bioskop. Film ini menciptakan kontroversi karena memperlihatkan penyiksaan dan penyimpangan seksual selama Perang Dunia II.

 

  • Hail Mary (1985)

Hail Mary, film erotis Prancis tahun 1985, menuai kontroversi karena menggambarkan kisah Bunda Maria dalam konteks modern dengan adegan ketelanjangan frontal. Film ini menyinggung beberapa orang Kristen dan mendapat kritik dari Paus Yohanes Paulus II.

 

  • Cannibal Holocaust (1980)

Cannibal Holocaust, sebuah film dokumenter tahun 1980, dilarang di beberapa negara karena kekejaman yang ditampilkan, termasuk adegan kekerasan terhadap hewan dan manusia, serta adegan vulgar yang ekstrem.

 

  • The Da Vinci Code

Film The Da Vinci Code, yang dirilis pada tahun 2006, juga menghadapi larangan penayangan di beberapa negara yang mayoritas penduduknya beragama Katolik. Film ini dianggap menyinggung dan menistakan keyakinan agama tersebut.


Meskipun ada beberapa film yang dilarang tayang di beberapa negara, namun hal ini tidak berlaku secara universal. Setiap negara memiliki kewenangan untuk memutuskan aturan penayangan film di wilayah mereka sendiri, dan kebijakan tersebut bisa berbeda antara satu negara dengan negara lainnya.

Apa Sobat Vero berkesempatan untuk menonton salah satu dari film-film terlarang di atas?

Exit mobile version