Echo Akan Jadi Serial MCU Pertama yang Meriliskan Seluruh Episodenya Sekaligus

Dalam tahun 2023 ini, MCU (Marvel Cinematic Universe) akan mendatangkan berbagai film dan serial yang siap menghibur. Salah satu serial MCU yang akan rilis di tahun 2023 ini adalah serial Echo, sebuah spin-off dari serial Hawkeye yang tayang sebelumnya.

Serial Echo ini akan berfokus pada Maya Lopez alias Echo yang pada serial Hawkeye menjadi antagonis. Maya Lopez kini memutuskan Kembali ke kampung halamannya dan bertemu dengan komunitasnya. Selain Maya Lopez, dalam serial ini kabarnya juga menampilkan sosok Matt Murdock alias Daredevil pada salah satu episodenya.

Marvel Studios belum lama ini mengumumkan tanggal rilis serial Echo pada sesi presentasi di acara Disney Upfront, yang mana akan rilis di Disney+ pada 29 November. Tidak seperti serial MCU sebelumnya, serial Echo kabarnya akan meriliskan seluruh episodenya sekaligus. 

Dalam kasus ini, Echo akan menjadi serial MCU pertama yang menggunakan format binge atau merilis seluruh episodenya secara sekaligus. Yang mana, Netflix sering menerapkan format binge untuk merilis serial orisinalnya. 

Seandainya format perilisan binge ini mendapat respons yang positif, tidak menutup kemungkinan bahwa MCU akan menggunakan format ini untuk merilis serialnya. 

Menurut kalian, apakah format binge ini akan menjadi angin segar bagi para penikmat karya dari MCU?

 

Sumber: https://kincir.com/movie/series/echo-serial-mcu-pertama-rilis-semua-episode-sekaligus-HycAfHQCALoEyL

Exit mobile version