Bandara Suvarnabhumi, Tempat Paling Berhantu di Thailand!

Belakangan ini gue sering banget lihat influencer Indonesiaposting di sosial media pas mereka lagi jalan-jalan ke Thailand. Entah thrifting di Chatuchak, atau melihat bunga sakura mekardi Chiang Mai. Tapi, kalian tahu nggak sih kalau bandara tersibuk di Thailand alias Bandara Suvarnabhumi ternyata merupakan salah satu tempat paling berhantu di Thailand?

Jadi, daerah tempat dibangunnya Bandara Suvarnabhumi dulunya merupakan tanah rawa yang dikenal sebagai Rawa Kobra. Namun nggak banyak orang yang tahu kalau sebagian tanah rawa itu juga merupakan kuburan kuno. Makanya selama proses pembangunan bandara banyak pekerja yang melaporkan kejadian aneh seperti mendengar teriakan dan tangisan yang nggak wajar. Bahkan ada pekerja yang mendengar lagu tradisional Thailand dimainkan padahal nggak ada satu orang pun di situ.

Karena banyaknya kejadian aneh itu, pemerintah Thailandakhirnya memutuskan untuk mengadakan upacara besar yang bertujuan untuk menenangkan dan mengusir roh ketika pembangunan bandara selesai. Ritual ini melibatkan 99 biksu yang berdoa dan bertapa selama 9 minggu.

Tapi, di akhir upacara, seorang petugas bandara kesurupan arwah penjaga pemakaman yang bernama Poo Ming. Dengan marah Poo Ming memberi tahu kalau dia nggak akan meninggalkan bandara karena tubuhnya tertanam di situ, dan dia akan membuat kekacauan di bandara kecuali jika sebuah kuil didirikan untuk menghormatinya. Para biksu pun

Setelah kejadian tersebut, pemerintah Thailand memutuskan untuk mendirikan 6 kuil di sekitar area bandara untuk para arwah, dan para staf bandara harus berdoa di kuil itu setiap hari Sabtu. Namun sampai saat ini masih banyak yang mengaku melihat Poo Ming berkeliaran di sekitar aula bandara dengan siluet biru dan tongkatnya. Poo Ming juga masih seringmerasuki orang-orang di sekitar bandara.

Selain cerita hantu Poo Ming, di tahun 2013 ada satu insiden aneh saat sebuah pesawat dari Guangzhou, Cina, kehilangan kendali dan tergelincir dari landasan saat mendarat di Bandara Suvarnabhumi. Penumpang yang terluka mengaku melihat seorang pramugari Thai Airways mengenakan pakaian tradisional Thailand dan membantu mengevakuasi para penumpang dari pesawat. Namun, Thai Airways mengatakan nggak ada pramugari yang mengenakan pakaian tradisional Thailand malam itu. Terus, siapa dong yang dilihat para penumpang itu? Hmm…

Satu alasan lain yang membuat Bandara Suvarnabhumi menjadi tempat paling berhantu di Thailand yaitu jumlah bunuh diri yang sangat tinggi di bandara pengganti Bandara Don Mueang itu.Banyak orang yang melompat dari lantai bandara yang tinggi.Sebuah penghalang kaca bahkan sampai didirikan untuk mencegah hal itu terjadi lagi. Sesi doa juga rutin diadakan di kuil bandara agar para roh yang berada di situ bahagia dan tenang. Bahkan para pengunjung juga sering memberikan persembahan agar para roh tidak mengganggu aktivitas di bandara lagi.

Jadi, kalian tertarik nggak untuk berkunjung ke bandaraterangker di Asia ini? Cerita di kolom komentar yuk!