Artis Indonesia Yang Berzodiak Aries

Sobat Vero jika kamu lahir antara 21 Maret dan 20 April, maka bisa dipastikan zodiak kamu adalah Aries. Aries dikenal sebagai orang yang kreatif, agresif, dan berani melakukan perubahan. Kelebihan ini membuat seorang yang memiliki zodiak Aries menjadi tidak mudah menyerah kepada keadaan atau saat mengejar mimpi mereka. Tidak hanya itu, Aries juga berani mengambil risiko, jujur, dan memiliki spontanitas yang tinggi.

Dengan kelebihan-kelebihan itu, banyak perempuan pemilik zodiak ini juga berhasil mencuri perhatian melalui prestasinya. Faktanya, ada beberapa artis perempuan ternama yang ternyata berzodiak Aries. Siapa saja mereka ?

1. Bunga Citra Lestari

Bunga Citra Lestari atau yang lebih dikenal dengan nama panggilan BCL adalah seorang penyanyi, model, dan aktris asal Minangkabau. Perempuan berzodiak Aries ini lahir pada tanggal 22 Maret 1983. Walaupun usianya yang sudah tidak muda lagi, namun BCL terus memikat perhatian netizen berkat sederet prestasinya. Beberapa penghargaan yang sudah diraih BCL, yaitu Piala Album Penyanyi Solo Ngetop di ajang SCTV Music Awards 2006.

2. Yuki Kato

Artis cantik keturunan Jepang, Yuki Kato memiliki zodiak Aries karena lahir pada tanggal 2 April 1995. Yuki selama ini tampak sebagai sosok cantik yang periang dan baik hati.

3. Wulan Guritno

Wulan Guritno lahir pada 14 April 1981 di London. Ayahnya bernama Joko Guritno dan sang ibu Deana Battams. Meskipun berusia 40an, namun ia terlihat awet muda dan tetap seksi.

4. Maudy Koesnaedi

Artis cantik senior ini lahir pada 8 April 1975. Ia mengawali kariernya sebagai model dan dinobatkan sebagai None Jakarta pada tahun 1993.  Prestasinya semakin berkilau ketika mendapatkan kesempatan bermain dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan sebagai Zaenab.

5. Vino Giovanni Bastian

Vino G Bastian lahir pada tanggal ahir 24 Maret 1982 adalah seorang aktor dan model Indonesia. Ia adalah putra dari penulis novel populer Indonesia, Bastian Tito, serta suami dari pemeran dan model Indonesia, Marsha Timothy. Vino telah dinominasikan untuk tujuh kali Piala Citra.

6. Krisdayanti

Krisdayanti atau kerap dipanggil KD ini lahir pada tanggal 24 Maret 1975 adalah seorang penyanyi. Berawal dari kemenangannya di festival Asia Bagus di Jepang pada tahun 1992, nama Kris Dayanti melambung di industri musik. Ia kemudian bergabung dengan Warner Music Indonesia dan merilis album profesional perdananya bertajuk Terserah (1995).

7. Marcel Chandrawinata

Marcel Chandrawinata lahir pada tanggal 29 Maret 1987 di Hannover, Jerman. Ia mempunyai seorang kakak dan adik kembar, yaitu Nadine Chandrawinata dan Mischa Chandrawinata.

8. Vidi Aldiano

Oxavia Aldiano yang dikenal sebagai Vidi Aldiano lahir 29 Maret 1990 adalah seorang penyanyi, aktor dan presenter. Vidi telah mengeluarkan album yang berjudul Pelangi di Malam Hari, Lelaki Pilihan dan Yang Kedua. Vidi juga pernah mengikuti festival Java Jazz 2005.

9. Celine Evangelista

Celine Evangelista yang mempunyai nama lengkap Celine Evangelista Monica Maureen Ricci lahir 2 April 1992 adalah aktris, presenter, penyanyi dan model Indonesia.

10. Dewi Sandra

Dewi Sandra Killick lahir pada tanggal 3 April 1980 adalah seorang Aktris, model, presenter dan penulis lagu keturunan campuran Brazil,Inggris , Brunei. Dewi memulai kariernya di dunia hiburan sebagai model di usia belasan tahun.

Sobat Vero ada yang berzodiak Aries juga gak nih sama seperti aktris aktor Tanah Air di atas?

 

Exit mobile version