Series “Rindu Tak Berujung” kembali menghadirkan episode terbarunya, Bella masih terobsesi untuk membuktikan bahwa Sekar adalah reinkarnasi Laras.
Astari, yang manipulatif berusaha terus mendukung dan menenangkan Bella, hal itu ia lakukan demi niatnya untuk membalas dendam kepada keluarga Bella dan menutupi rahasia lamanya kalau dia terlibat dalam kematian Laras.
Sementara itu, di kampung, Nek LASTRI, seorang pemandi jenazah, hidup sederhana bersama cucunya SAGITA, yang ternyata sempat menjadi sahabat Laras. Namun kini ia diliputi rasa iri, dendam, dan keinginan untuk hidup mewah.
Ketika Nek Lastri menolak memberi gelang warisan almarhum suaminya, Sagita kehilangan kendali dan mendorong neneknya hingga tewas. Merasa bersalah, Sagita berpura-pura histeris dan berbohong kepada warga bahwa Nek Lastri meninggal karena serangan jantung.
Baca Juga: Sinopsis Rindu Tak Berujung Episode 46 Terbaru Jumat, 21 November 2025
Namun arwah Nek Lastri tak tenang. Roh sang nenek bangkit dengan membawa gayung batok kelapa, alat khasnya sebagai pemandi jenazah, dan mulai menampakkan diri di rumah sakit tempat Sekar bekerja. Sekar kebetulan menemukan keanehan berupa luka-luka misterius di tubuh sang nenek sebelum dikuburkan.
Sementara itu, Sagita melihat Sekar yakin bahwa Sekar adalah Laras. Ia akhirnya bersekongkol dengan Astari untuk membongkar identitas Sekar demi membalas dendam. Namun keduanya justru diteror oleh arwah Nek Lastri yang menuntut keadilan dan memaksa Sagita menyesali perbuatannya.
Apakah cara Sagita untuk menjebak Sekar berhasil membuat identitas aslinya terbongkar? Saksikan “Rindu Tak Berujung” jam 18.00 WIB di ANTV!
Daftar Pemain
- Tamara Tyasmara sebagai Laras/ Sekar
- Anrez Putra Adelio sebagai Satria
- Soraya Rasyid sebagai Bella
- Barry Prima sebagai Rojali
- Renny Novita sebagai Astari
- Elsya Syarif sebagai Sagita
- Kartika Daud sebagai Lastri