5 Youtuber Indonesia Dengan Penghasilan Tertinggi

Pembuat konten YouTube atau dikenal sebagai YouTuber makin dilirik banyak orang. Bahkan, saat ini profesi YouTuber membuat orang berlomba-loba menyajikan konten menarik demi mendatangkan penonton atau viwers dan subscribers. Konten-konten yang diunggah di YouTube pasalnya bisa menghasilkan cuan. Pendapatan tersebut berdasarkan perhitungan masuk Google AdSense, layanan iklan milik Google. Dimana, saat ini Google telah mengakuisisi YouTube.

Nah sobat Vero kira-kira siapa saja sih youtuber Indonesia yang mempunyai penghasilan tertinggi?

 

1. Frost Diamond

YouTuber dengan sajian tema permainan. Pria ini memiliki 32,3 juta subscribers. Frost Diamond ditaksir memiliki pendapatan dari YouTube sebesar US$77 ribu hingga US$1,2 juta per bulan. Ini setara dengan Rp1,14 miliar hingga Rp17,82 miliar. Konon Frost Diamond disebut sebagai YouTuber Tanah Air dengan penghasilan terbanyak nomor satu.

2. Jess No Limit

Jess No Limit yang memiliki total pengikut 39,1 juta subscriber. Dirinya terhitung sudah mengunggah 2.400 video dengan total penonton 3,4 miliar. Jess No Limit ini memiliki estimasi pendapatan per bulannya sebesar US$ 28,1 ribu-449,8 ribu atau setara dengan Rp 421,5 juta-6,74 miliar.

3. Deddy Corbuzier

Pada peringkat ketiga memiliki pengikut hingga 20,9 juta subscribers, Deddy si mantan pesulap ini kerap mengangkat ragam isu dalam poadcats YouTubenya. Estimasi pendapatan per bulan Deddy dalam rentang US$15,1 ribu hingga US$242 ribu atau Rp224 juta hingga Rp3,59 miliar per bulan.

 

4. Rans Entertainment

Rans Entertainment milik Raffi Ahmad berada di posisi ke-4 kanal Youtube dengan pendapatan terbesar. Kanal ini mempunyai 25,5 juta subscribers dan total penonton 6,37 miliar. Penghasilan Raffi Ahmad dari konten YouTube diperkirakan US$ 14.800-237.400 tiap bulannya atau kira-kira Rp 522 juta- 3,51 miliar.

5. Ria Ricis

Ria Ricis adalah satu-satunya YouTuber perempuan asal Indonesia yang paling kaya. Pendapatannya mencapai kira-kira US$ 13.400-214.300 atau kurang lebih Rp 201 juta-Rp 3,21 miliar.

Exit mobile version